Home About Us Partners Clients Experiences Testimoni Magang Member

Early Warning Sytem untuk Bencana Longsor

19 October 2017 11:31


Indonesia merupakan Negara kepulauan yang rentan terhadap bencana alam, salah satu bencana yang paling sering terjadi adalah longsor. Bencana ini menelan banyak korban jiwa dan hilangnya harta benda, hal ini dikarenakan banyaknya pemukimian penduduk yang ada di sekitar lereng. Maka dari itu dibutuhkan early warning system longsor untuk mengingatkan warga ketika longsor akan datang, sehingga mereka bisa segera menyelamatkan diri.

 

Early warning system itu sendiri memiliki definisi suatu sistem untuk memberikan peringatan sebelum terjadi bencana alam. Peringatannya itu berupa suara sirine yang cukup kencang. Biasanya para warga yang tinggal di sekitar lereng dan pantai sering mendapatkan pelatihan cepat tanggap sistem peringatan dini, sehingga dapat mengurangi resiko jatuhnya korban jiwa ketika bencana alam datang.

 

early warning system dan slope monitoring longsor

 

Alasan Dipasang Early Warning System Longsor

 

Masyarakat yang tinggal di lereng perbukitan seringkali merasa tidak aman ketika sedang melakukan aktifitas, apalagi ketika musim hujan tiba. Mereka takut terjadinya longsor yang datang secara tiba-tiba. Dengan adanya early warning system longsor, masyarakat bisa tenang dalam menjalankan rutinitasnya walaupun sedang musim hujan. Dan mereka bisa langsung menyelamatkan diri ketika longsor akan datang.

 

Sedangkan untuk pemasangan alat early warning system longsor dilakukan oleh tenaga ahli yang memang mengetahui titik longsor. Biasanya, untuk mengetahui beberapa titik longsor harus dilakukan slope monitoring terlebih dahulu. Dengan slope monitoring ini dapat diketahui data pergerakan tanah, serta potensi dan perkiraan waktu terjadinya longsor. Ketika terjadi pergerakan tanah maka sistem akan merekam secara otomatis kemudian diteruskan menjadi data dan jika berpotensi menimbulkan longsor maka sistem early warning system akan menyalakan sirine secara otomatis.

 

Dengan adanya slope monitoring ini maka sistem peringatan dini (early warning system) dapat berjalan dengan lancar.

 

Permasalahannya, kenapa masih ada saja korban jiwa ketika terjadi longsor ?

 

Hal tersebut bisa terjadi karena kurangnya kesadaran masyarakat terhadap keberadaan alat early warning system dan slope monitoring, tidak jarang alat-alat yang dipasang menjadi rusak bahkan ada juga yang hilang, sehingga ketika longsor akan terjadi sistem peringatan dini (early warning system longsor) tidak berjalan dengan baik.

 

Maka dari itu, pentingnya kesadaran masyarakat akan keberadaan early warning system longsor dan juga slope monitoring sangat dibutuhkan, tentu saja dibantu oleh pemerintah setempat. Dengan begitu, jatuhnya korban jiwa ketika longsor dapat diminimalisir.

 

PT Testindo sebagai perusahaan control dan monitoring system melayani Slope Monitoring dan menyediakan data serta memasang instrument early warning system longsor secara permanen di wilayah yang jarang longsor. Informasi pemesanan silakan hubungi tim kami ke nomor telpon yang ada di website ini atau chat dengan tim kami melalui fitur chating online yang ada di website ini.



Another Blog


Link Information
Contact Us
  • Office: Jl.Radin Inten II No 61 B Duren Sawit Jakarta Timur
  • Phone: 021-2956-3045
  • Whatsapp: 0813-9929-1909 (Zulfikri)
  • Whatsapp: 0822-5870-6420 (Anto)
  • Whatsapp: 0821-1460-7782 (Faoji)
  • Email: sales@testindo.com